Sabtu, 28 September 2019

CARA PASANG TWRP DAN ROOT ASUS ZENFONE MAX PRO M2 OREO/PIE


Assalammualaikum WrWb

Hai sobat opreker...
Selamat datang kembali di blog nya suka oprek,pada artikel kali ini kami akan membagikan tutorial cara pasang TWRP dan ROOT asus zenfone max pro m2 oreo/pie,adapun syarat utama untuk melakukan proses ini di wajibkan asus zenfone max pro m2 kalian sudah dalam keadaan unlock bootloader ( UBL ), untuk cara ubl nya bisa lihat di artikel sebelum nya:

CARA UNLOCK BOOTLOADER ( UNOFFICIAL ) ASUS ZENFONE MAX PRO M2 ( X01BD ) OREO/PIE

Setelah asus zenfone max pro m2 kalian sudah unlock bootloader maka silahkan download bahan-bahan yang dibutuhkan untuk melakukan flash twrp dan root nya pada link dibawah ini :


Minimal_adb_fastboot_v1.4.3

recovery-X01BD

- *Asus decrypt(oreo).zip untuk os oreo

  *Asus decrypt(Pie).zip  untuk os pie

Magisk-v19.3.zip

Pass : dikomentar

Cara download : Jika bingung silahkan lihat video cara download file di site pemendek url realsht.mobi dan safelinku DISINI



Langkah-langkah nya :

1. Install Minimal adb fastboot v1.4.3 seperti biasa kalian menginstall aplikasi lain nya di pc,setelah proses install selesai maka akan muncul folder "minimal adb dan fastboot" di lokal disk c:/program file/ lalu copy paste dan rename file recovery-X01BD menjadi twrp ke folder tersebut


2. Hubungkan perangkat ke pc menggunakan kabel usb dan copy paste file decrypt.zip dan Magisk-v19.3.zip ke eksternal memory ( sdcard memory ).

3. Pada asus zenfone max pro m2 on kan debuging usb dengan cara masuk ke pengaturan,system,tentang ponsel dan tap 7x pada nomor bentukan,maka akan muncul opsi devloper lalu on kan debuging usb nya.

4. Selanjut nya pada pc arahkan ke local disk "c:/program file/minimal adb dan fastboot" tahan tombol shift dan klik kanan pada folder tersebut lalu pilih "open command windows here" maka akan muncul jendela cmd,lalu ketikkan perintah "adb devices" tanpa tanda petik,jika perangkat sudah terhubung maka penampakan nya akan seperti gambar di bawah ini :

5. Selanjutnya ketikkan perintah "adb reboot bootloader" tanpa tanda petik lalu enter,maka perangkat akan booting ke fastboot mode


6. Langkah berikut nya ketikkan perintah "fastboot flash recovery twrp.img" tanpa tanda petik lalu enter,jika proses flash twrp sukses maka penampakan nya akan seperti gambar di bawah ini :

7. Setelah proses flash twrp selesai selanjut nya cabut kabel usb dan masuk ke twrp mode dengan cara tekan dan tahan tombol power + vol down secara bersamaan,lalu pilih wipe dan format data,ketikkan yes lalu klik ok,lihat gambar di bawah ini :


8. Setelah format data selesai klik back dan selanjut nya pilih install dan cari file decrypt.zip ,pilih lokasi eksternal memory dengan cara klik select storage,dan pilih microsd,scrool ke file nya dan klik swipe untuk flash file nya,setelah selesai pilih reboot system


9. Langkah berikut nya setelah reboot system maka perangkat akan booting ke home screen dan konsfigurasi ulang asus zenfone max pro m2 sobat opreker,setelah selesai buka lagi opsi pengembang sperti pada urutan nomor 3 tadi dan on kan lagi debuging usb nya

10. Selanjutnya masuk lagi ke twrp mode dengan cara tekan dan tahan tombol vol down + power secara bersamaan dan install file magisk nya,tunggu sampai proses nya selesai dan selamat asus zenfone max pro m2 sobat opreker sudah berhasil di pasang twrp dan root


Sangat mudah bukan sobat opreker...
Sekian artikel cara flash twrp dan root asus zenfone max pro m2 semoga bermanfaat buat sobat opreker,jika kalian masih kurang faham bisa lihat video lengkap nya di channel youtube SukaOprek


Wassalammualikum WrWb

Dukungan :
Jika sobat opreker suka dengan artikel kami,silahkan Follow Blog ini

Selasa, 24 September 2019

CARA UNLOCK BOOTLOADER ( UNOFFICIAL ) ASUS ZENFONE MAX PRO M2 ( X01BD ) OREO/PIE



Assalammualaukum WrWb



Hai sobat opreker..
Pada artikel sebelum nya kita sudah membahas terkait
CARA FLASH ASUS ZENFONE MAX PRO M2 OREO
Selanjutnya pada postingan kali ini saya akan memberikan tutorial bagaimana caranya unlock bootloader ( unofficial ) pada asus zenfone max pro m2 dengan cara menggunakan tool khusus unlock bootloader via cmd.
Sebelum nya saya akan menjelaskan apa kelebihan nya dari unlock bootloader unofficial ini di bandingkan dengan cara official,kelebihan  nya adalah dengan ubl unofficial ini kalian masih bisa melakukan relock bootloader dan juga tidak akan menghilangkan kemampuan untuk update OTA pada asus zenfone max pro m2 kalian.
Untuk bahan yang di butuhkan kalian bisa download di bawah ini :

ASUS_Android_USB_drivers_for_Windows



UBLMaxM2.rar

- Gdrive Link : DOWNLOAD
- MediaFire Link : DOWNLOAD

Pass : dikomentar



Cara download : Jika bingung silahkan lihat video cara download file di site pemendek url realsht.mobi dan safelinku DISINI


Untuk langkah-langkah nya :

1. Backup semua data yang ada pada asus zenfone max pro m2 kalian ke pc,karena proses ubl ini akan menghapus semua data pada perangkat.

2. Install terlebih dahulu driver nya ( abaikan jika kalian sudah pernah menginstall nya )

3. Aktifkan debuging usb dengan cara masuk ke pengaturan,system,tentang ponsel,tap 7x pada nomor bentukan,maka akan muncul opsi devloper dan on kan debuging usb


4. Hubungkan asus zenfone max pro m2 ke pc menggunakan kabel usb

5. Ekstrak file UBLMaxM2 dan buka folder nya lalu klik file cmd,maka akan terbuka jendela cmd,lalu ketikkan adb devices dan enter,jika perangkat sudah terhubung ke pc maka tampilan nya akan seperti gambar di bawah ini

6. Selanjutnya ketikkan adb reboot bootloader ,maka perangkat akan restart dan masuk ke fastboot mode

7. Exit jendela cmd dan klik file unlock maka proses unlock bootloader akan berjalan dengan singkat

8. Maka perangkat akan restart dan selamat kalian sudah berhasil mengunlock bootloader asus zenfone max pro m2 kalian.

Gimana sobat opreker? Sangat mudah bukan...
Sekian tutorial dari saya semoga bermanfaat buat sobat opreker,dan jika kalian masih kurang faham juga silahkan kunjungi dan simak video nya di channel youtube SukaOprek
Termikasih

Wassalammualikum WrWb

Dukungan :
Jika sobat opreker suka dengan artikel kami,silahkan Follow Blog ini

Minggu, 22 September 2019

CARA FLASH ASUS ZENFONE MAX PRO M2 OREO / PIE



Assalammualaikum WRWB



Hai sobat opreker..
Jumpa lagi disini bersama kami di blog nya suka oprek.
Smartphone sekarang sudah menjadi suatu kebutuhan yang sangat penting bagi kita semua,baik untuk komunikasi,medsos dan banyak lagi lain nya,apa lagi smartphone yang satu ini asus zenfone max pro m2 memang sangat di rekomendasikan bagi pecinta game online via android,namun bagaimana jika smartphone kalian mengalami kerusakan pada software nya,bisa jadi smartphone kalian menjadi lambat bahkan bootloop,untuk mengatasi itu semua pada postingan kali ini kami akan memberikan tutorial cara flashing asus zenfone max pro m2.
Untuk langkah-langkah nya sebagai berikut :

- Silahkan download fimware dan driver nya di bawah ini :

Asus_zenfone_Max_Pro_M2_Oreo_Fimware.zip

- Gdrive Link : DOWNLOAD
- Mfire Link : DOWNLOAD



Fimware terbaru android 9 ( PIE ) 

- Download DISINI atau DISINI



Note : Wajib flash fimware oreo terlebih dahulu,setelah max pro m2 nyala pindahkan fimware pie ( 9 ) ke internal max pro m2,selanjutnya restart hp maka akan muncul notifikasi update fimware



Cara download : Jika bingung silahkan lihat video cara download file di site pemendek url realsht.mobi dan safelinku DISINI


- Ekstak driver dan install seperti biasa di laptop kalian

- Untuk fimware nya ekstrak ke lokal disk (c:) ,selanjut nya pada folder hasil ekstrak tadi tahan tombol "shift" dan "klik kanan" lalu pilih "open windows command here" ,setelah terbuka jendela CMD hubungkan asus zenfone max pro m2 kalian ke laptop dengan cara tekan dan tahan tombol volume up + power secara bersamaan untuk masuk ke fastboot mode,setelah itu tancapkan kabel usb.
lihat gambar di bawah ini :


- Selanjutnya pada jendela CMD ketik "adb devices" tanpa tanda petik lalu enter,jika perangkat sudah terhubung maka tampilan nya akan seperti gambar no 5,setelah itu ketikkan "cd /maxprom2" klik enter dan minimize cmd lihat gamabar no 6,selanjutya klik 2x pada flashall_AFT lihat gambar no 7,maka proses flashing fimware akan berjalan sperti pada gambar no 8.

- Jika file "flashall" tidak ada silahkan kalian download file nya dibawah ini lalu copy kan ke hasil extrakan ROM nya :

Flashall_AFT.cmd

- Setelah proses flashing selesai maka cmd akan exit otomatis dengan sendirinya,dan perangkat pun akan reboot dan booting ke homescreen,selamat asus zenfone max pro m2 kalian sudah normal kembali seperti bawaan pabrik


Sekian postingan dari kami,semoga bermanfaat buat sobat opreker, dan jika kalian masih kurang faham juga silahkan kunjungi dan simak video nya di channel youtube SukaOprek
Termikasih

Wassalammualikum WrWb

Dukungan :
Jika sobat opreker suka dengan artikel kami,silahkan Follow Blog ini

Rabu, 11 September 2019

CARA FLASH XIAOMI REDMI NOTE 2/PRIME VIA MIFLASH,100% WORK


Assalammualaikum WrWb

Hai sobat opreker..
Bagi kalian pengguna smartphone xiaomi redmi note 2 atau redmi note 2 Prime mungkin kalian pernah mengalami masalah pada software nya sehingga smartphone kalian menjadi lambat atau bahkan sampai bootloop,namun kita bisa juga mengatasi nya hanya dengan mereset via recovery mode,tetapi ada juga yang memang harus di flash ulang agar smartphone kalian bisa normal kembali, pada artikel kali ini saya akan membagikan tutorial bagaimana Cara nya flash xiaomi redmi note 2/Prime via MiFlash, untuk bahan-bahan nya sobat opreker bisa mendownload di link dibawah ini :

● MiFlash20151028.zip

DOWNLOAD


Fimware Redmi Note 2 Latest Global Stable Version Fastboot
- DOWNLOAD  DISINI atau DISINI


Cara download : Jika bingung silahkan lihat video cara download file di site pemendek url realsht.mobi dan safelinku DISINI


Langka-langkah nya :

1. Buka fimware yang kalian download tadi dan klik 2 kali di file nya ( bukan di ekstrak )


- maka akan terlihat satu buah file di dalam nya dan klik lagi 2 kali di file tersebut,tunggu proses nya sampai selesai hingga muncul satu buah folder



- ekstrak folder tersebut beserta isi file nya ke dekstop.


2. Buka MiFlash dan klik "browse",pilih folder yang kalian ekstrak ke dekstop tadi.

- setelah itu klik lagi "browse" dan pilih "advanced"


- dan pada kolom "fastboot script" klik "browse",dan cari file "flash_all.bat" dan klik ok

3. Selanjutnya masuk ke fastboot mode pada xiaomi redmi note 2 sobat dengan cara tahan tombol power + vol down secara bersamaan, dan hubungkan perangkat ke laptop dengan kabel USB

4. Untuk memastikan perangkat sudah terhubung ke laptop,klik "refresh" pada miflash

5. Jika sudah terhubung seperti gambar di atas,selanjut nya centrang "flash all" dan klik "flash" untuk memulai flashing fimware

 6. Proses flashing sedang berjalan

 7. Proses flashing selesai dan sukses

8. Selanjut nya perangkat akan menyala dengan sendirinya,disini booting agak sedikit lama ya sob, jadi kalian jangan panik, di tunggu saja..


Sekian postingan dari kami,semoga bermanfaat buat sobat opreker, dan jika kalian masih kurang faham juga kalian bisa juga simak video nya di channel youtube SukaOprek
Termikasih

Wassalammualikum WrWb

Dukungan :
Jika sobat opreker suka dengan artikel kami,silahkan Follow Blog ini

Minggu, 08 September 2019

MENGATASI BOOTLOOP/BRICK/ERROR FLASHING STB FIBERHOME HG680-P VIA USB BURNING TOOL


Assalammualaikum WrWb

Hai sobat opreker,selamat datang kembali di blog nya suka oprek..
Bagi kalian yang suka ngoprek stb dengan berbagai macam merk atau type pasti pernah mengalami bootloop atau brick pada stb tersebut, dan pada saat kalian melakukan flashing terjadi error atau gagal pada proses flashing nya, namun itu mungkin tidak menjadi masalah buat kalian yang memang sudah berpengalaman dalam hal oprek mengoprek,nah bagaimana cara mengatasinya bagi yang belum berpengalaman dalam oprek mengoprek?
Pada postingan kali ini saya akan menjelaskan bagaiman caranya mengatasi bootloop/brick/error flashing pada stb fiberhome HG680-P via usb burning tool.

Untuk langkah- langkah nya :

1. Membuat sdcard uboot dengan aplikasi BurnBootCard-HG680, Sdcard wajib class 10 dan tidak ada file apapun di dalamnya, masukkan sdcard ke laptop via Card Raider

- BurnBootCard-hg680 DOWNLOAD

- Install BurnBootCard dan buka aplikasi nya





- Setelah sukses membuat sdcard uboot,exit aplikasi nya

2. Masukkan sdcard uboot ke STB, jangan copy file apapun

3. Download USB_BurningTool dan fimware khusus untuk memperbaiki eror DTB dan Bootloader buatan mas ARY HERLAMBANG

- USB_Burning_Tool_V2.1.6 DOWNLOAD
   
FwDtb1gbUboot.img ( Pilih salah satu link )
   ● Link Gdrive



Cara download : Jika bingung silahkan lihat video cara download file di site pemendek url realsht.mobi dan safelinku DISINI

Note : Cara ini juga bisa untuk memperbaiki brick/eror bootloader pada stb B860H,tetapi fimware yang digunakan berbeda dengan fimware HG680P,yaitu flash dengan menggunakan fimware  FwFixedB860H DOWNLOAD

- Buka USB Burning Tool dan import FwDtb1gbUboot.img



- Unchek erase bootloader lalu klik "start"


- Tekan tombol power dan tancap usb male to male secara bersamaan,ulangi terus jika belum berhasil konek sampai kena moment nya


- Jika sudah terhubung maka proses flashing akan otomatis berjalan,tunggu saja proses nya sampai selesai


- Jika flashing sukses maka penampakan nya akan seperti gambar dibawah ini

4. Setelah flashing fimware untuk memperbaiki DTB dan Bootloader sukses silahkan cabut stb dari laptop dan selanjutnya sobat opreker sudah bisa flash fimware lain nya tanpa kendala error lagi.

5. Flash lagi fw ori ataupun fw lain, syaratnya fw tsb harus partisi system standar yaitu 1GB,disini saya menggunakan fw pulpstone_unlocked_29012019_hg680p punya pak dokter FUADSALIM

- Link : DOWNLOAD DISINI atau DISINI

Sobat opreker juga bisa simak video nya di channel youtube SukaOprek

Sekian postingan dari saya,semoga bermanfaat buat sobat opreker,Termikasih


Wassalammualikum WrWb


Dukungan :
Jika sobat opreker suka dengan artikel kami,silahkan Follow Blog ini

Spesial thanks to :
- Pak dokter Fuad Salim
- Mas Ary Herlambang
- STB FiberHome HG680-P Android TV Box Fb Group : Join